Tur di Bali

informasi tour murah ke bali


Tinggalkan komentar

Pura Tirta Empul

          Pura Tirta Empul yang lebih dikenal sebagai istana Tampaksiring yang terletak di Desa Manukaya Kecamatan Tampaksiring Kabupaten Gianyar. Ini merupakan sebuah peninggalan Kerajaan Bali, salah satu dari beberapa peninggalan purbakala yang menarik untuk disaksikan dan diketahui di desa ini. Di sini terdapat sebuah mata air yang sangat besar dan kolam tempat penyucian diri(melukat). Pada ketinggian terdapat Istana Presiden yang dibangun pada pemerintahan Presiden Soekarno pada pada kunjungan tahun 1954, yang sekarang digunakan sebagai rumah istirahat bagi tamu penting dan merupakan satu-satunya Istana Kepresidenan yang di bangun setelah Indonesia Merdeka.

           Pura ini dibangun pada  tahun 960 A.D tepatnya pada zaman Raja Chandra Bhayasingha dari Dinasti Warmadewa. Pura ini dibagi atas Tiga bagian seperti Pura lainnya yang terdapat Jaba Pura (HaLaman Muka), Jaba Tengah (Halaman Tengah) dan Jeroan (Halaman Dalam). Di Jaba Tengah terdapat 2 (dua) buah kolam persegi  panjang yang memiliki 30 buah pancuran yang berderet dari Timur ke Barat menghadap ke Selatan. Masing – masing pancuran tersebut mempunyai nama tersendiri diantaranya pancuran Pengelukatan, Pebersihan, Sudamala dan Pancuran Cetik (Racun). Pancuran Cetik ini berhubungan dengan mitologi pertempuran Mayadenawa Raja Batu Anyar (Bedahulu) dengan Bhatara Indra. Singkat cerita Raja Mayadenawa dengan sesuka hatinya melarang rakyat melakukan upacara keagamaan yang bertujuan untuk mohon keselamatan dari Tuhan Yang Maha Esa. Perbuatannya pun diketahui oleh para Dewa yang dipimpin oleh Bhatara Indra dan akhirnya menyerang Raja Mayadenawa. Dalam pertempuran  Raja Mayadenawa kalah dan membuat sebuah mata air Cetik (Racun) yang mengakibatkan banyaknya pasukan Bhatara Indra keracunan atau sakit keras dan akhirnya Bhatara Indra menancapkan tombaknya dan mengeluarkan air keluar dari tanah (Tirta Empul) dan menyembuhkan semua pasukan  Bhatara Indra.


Tinggalkan komentar

4Hari 3Malam Singaraja Tour

Hari pertama :
Anda akan di jemput di Airport, setelah itu menuju ke hotel untuk check in dan istirahat.

Hari kedua :
Sarapan di hotel, kunjungan pertama ke Batubulan. Untuk menonton Tari Barong(Barong Dance).  Tarian ini menceritakan pertarungan antara kebaikan melawan kejahatan. Celuk adalah objek kedua yang akan kita kunjungi. Disini adalah pusat pembuatan kerajinan perak dan mas.Dilanjutkan ke Desa Kemenuh. Disini kita akan melihat para pemahat kayu membuat patung yang unik dan menarik.Setelah itu kita akan mengunjungi Pura Goa Gajah. Pura ini merupakan tempat pertapaan Hindu Budha pada abad ke 11.Kita akan makan siang di lokal restoran di Kintamani sambil menyaksikan pemandangan yang indah dari Danau dan Gunung Batur.Lalu kita akan ke Pura Tirtha Empul yang sering disebut sebagai Istana Tampaksiring. Di tempat ini terdapat sumber mata air suci dan dipuncak bukit terdapat vila modern yang dibangun untuk Presiden Soekarno pada kunjungan tahun 1954 dan villa itu sekarang digunakan sebagai rumah istirahat untuk para tamu penting.Terakhir kita akan mampir di Pasar Seni Sukawati untuk sekedar membeli oleh-oleh dan kerajinan khas Bali.

Hari ketiga :
Sarapan pagi di hotel, langsung menuju ke  Baca lebih lanjut


Tinggalkan komentar

4Hari 3Malam Watersport Tour

Hari pertama :
Anda akan dijemput di Airport menuju ke hotel untuk check in dan diberi waktu untuk istirahat(acara bebas)

Hari kedua :
Setelah sarapan pagi di hotel. Kita akan melakukan kegiatan Paintball. Permaianan ini di lakukan untuk memupuk kebersamaan dalam kelompok (Team Work). Setelah memakai peralatan kalian akan di beri instruksi. Peperangan akan di lakukan di dua lokasi yaitu Castle Island dan Kampung Bali. Dilanjutkan ke Tanjung Benoa untuk bermain Water Sport dan akan pergi ke Turtle Island(Pulau Penyu) di tempat ini terdapat penangkarang penyu terbesar di Bali. Selain itu di sini juga terdapat hewas buas yang sudah jinak seperti ular, kelelelawar dan burung uang bisa kalian ajak berfoto.Kita akan makan siang di sebuah lokal restoran. Melanjutkan perjalanan ke Garuda Wisnu Kencana Cultural Park(GWK). Disini terdapat patung Dewa Wisnu dengan kendaraannya yaitu burung Garuda yang sangat besar, tapi baru selesai badan, tangan Dewa wisnu dan badan burung Garuda dan juga ada pertunjukan khas Bali. Terakhir kita akan mengunjungi  Baca lebih lanjut


Tinggalkan komentar

Objek Wisata di Gianyar Bali

Nama objek wisata di Gianyar Bali :

  • Desa Batubulan
    Ini adalah salah satu nama desa yang terkenal di gianyar karena kerajinan patung batunya dan Tari Barong atau Barong Dance. Juga sudah ada kerajinan perak/emas, gerabah, meubel dan atau komponen rumah antik.

 

 

  • Desa Celuk
    Selain Desa Batubulan, Desa Celuk juga terkenal sebagai pusat pembuatan topeng, barong khususnya di Br Singapadu dan juga terdapat kerajinan pembuatan emas dan perak (bros, gelang, kalung, cincin, barang antik dan yang lainnya).

 

 

 

  • Desa Sukawati
    Terkenal dengan pasar seninya yang menjual barang/oleh oleh khas Bali dengan harga murah. Seperti baju barong, kaos, kain pantai, lukisan, sandal, pernak-pernik dan yang lainnya.

 

 

 

  • Desa Batuan
    Adalah salah satu desa tua di Bali. Terkenal sebagai desa seniman yang menciptakan lukisan hitam putih.